
Tahu aci merupakan salah satu jajanan khas dari tegal. Tahun yang dibalut dengan aci dan digoreng menjadi salah satu jajanan yang enak dengan rasa yang sedikit asin dan enak. Kali ini saya akan informasikan tempat Tahu Aci Khas Tegal Di Limbangan Wetan Brebes yang enak tentunya.
Buat kalian yang ada di kota brebes khususnya di wilayah di Limbangan wetan, kalian tidak perlu jauh-jauh ke Tegal untuk membeli tahu aci. Karena di Limbangan Brebes juga ada penjual tahu aci yang enak dan murah.
Untuk harganya tiap 1 Tahu Aci adalah Rp. 700 murah kan. Dan rasanya dijamin enak, apalagi kalau dimakan disaat masih hangat.
Baca Juga : Olos Kocok Balado Gandasuli Brebes
Untuk kalian yang ingin membeli tahu aci bisa langsung ke lokasinya di Jalan Raden Patah limbangan wetan, di komplek taman limbangan wetan yah. Buka setiap hari mulai pukul 16.30WIB
One thought on “Tahu Aci Khas Tegal Di Limbangan Wetan Brebes”